GOLDEN RATIO: MITOS ATAU FAKTA? Bagian 1

SEJARAH POPULARITAS GOLDEN RATIO

Penulis: Surianto Rustan

Sumber: https://www.pinterest.com/pin/314196511497122648/

Apa itu Golden Ratio?

Golden Ratio adalah sebuah rasio/proporsi matematika yang dianggap sebagai pencipta keindahan universal, sehingga banyak yang menerapkannya untuk karya seni, desain, arsitektur, dll.

Perbandingan Golden Ratio 1 : 1,6810339.. bisa divisualisasikan dalam bentuk bujursangkar yang saling memuat. Apabila bujursangkar itu dihubungkan dengan garis lengkung, akan tercipta bentuk spiral.

Disebut juga Golden Section, Golden Rule, Golden Mean, Golden Proportion, Golden Cut, Golden Number, Mean Ratio, Medial Section. Bahkan ada yang menyebutnya Divine Proportion/Divine Section (Divine = Ilahi, istimewa) karena Golden Ratio dianggap cara alam mengatur proporsi berbagai benda.

Bentuk spiral Golden Ratio & Fibonacci sering dihubung-hubungkan dengan bentuk benda-benda alam, karena itu disebut Divine Proportion.

Sejarah Golden Ratio

Mulanya tahun 300 SM, Euclid dari Alexandria menulis buku yang berjudul Elements. Di dalamnya ia menulis angka 1.6180 murni sebagai perhitungan matematika, tidak dihubungkan dengan estetika & seni.


Tahun 1202 seorang ahli matematika Italia bernama Fibonacci (Leonardo Bonacci, Leonardo of Pisa, Leonardo Bigollo Pisano) menulis buku Liber Abaci. Di dalamnya ia menulis deret angka 0, 1, 1, 2, 3, 5, 8, 13, 21, 34, 55, 89, 144, 233, dst. disebut dengan Fibonacci Sequence (deret Fibonacci).

Angka-angka dalam deret Fibonacci adalah jumlah 2 angka sebelumnya. Contoh: 0+1=1, 1+1=2, 1+2=3, dst. Kalau masing-masing angka divisualisasikan sebagai luas bujursangkar dan disusun, maka hasilnya akan mirip dengan spiral Golden Ratio, spiral ini disebut Fibonacci Spiral.

Fibonacci Spiral hampir sama dengan spiral pada Golden Ratio, karena itu keduanya sering dipersamakan orang.

Lalu tahun 1509 ada biarawan bernama Luca Pacioli menulis buku berjudul De Divina Proportione. Ia mengangkat tulisan Euclid, tapi sama sekali tidak menghubungkannya dengan estetika & seni. Baru pada tahun 1800an, seorang psikolog Jerman bernama Adolf Zeising menulis buku-buku yang mengatakan bahwa Golden Ratio adalah hukum universal yang mengatur estetika alam & seni. Sejak saat itulah Golden Ratio jadi booming. Boleh dibilang Zeisinglah orang yang pertama kali mempopulerkan Golden Ratio.

Hingga saat ini Golden Ratio sering diulas di media-media digital dan diajarkan di kampus-kampus jurusan seni, arsitektur, dan DKV sebagai proporsi ideal untuk menciptakan karyanya yang indah. Tapi apa betul Golden Ratio berhubungan dengan keindahan proporsi di alam dan karya-karya desain?

Bagian 2: Golden Ratio Menurut Para Ahli
Bagian 3: Golden Ratio Di Bidang Desain

___

Referensi:

https://www.fastcompany.com/3044877/the-golden-ratio-designs-biggest-myth

https://www.goldennumber.net/golden-ratio-myth/

https://www.livescience.com/37704-phi-golden-ratio.html#:~:text=Pacioli%20used%20drawings%20made%20by,phi)%20to%20represent%20this%20number.
___

Kalau mau share konten ini, baik sebagian maupun seluruhnya boleh saja, asal menyertakan nama penulis & referensi. Terima kasih atas pengertiannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *